Header Ads

Header ADS

Perangi Covid 19, Yaskum Indonesia Pos Perumnas Tangerang Kota Adakan Penyemprotan Disinfektan


Dalam Rangka mendukung program pemerintah pusat meminimalisir penyebaran virus Corona atau Covid-19. Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Yaskum Pos Perumnas Tangerang, jalan Cemara II no 74 Karawaci Tangerang Kota. Turut andil dan berpartisipasi melakukan Penyemprotan Disinfektan ke pemukiman warga.

Add caption
Ketua Yaskum Indonesia Pos Perumnas Tangerang Kota Tawil Santoso melalui Mat Rohim salah seorang pengurus Yaskum Indonesia mengatakan, kegiatan penyemprotan ini merupakan bentuk kerja sosial yang sifatnya membantu masyarakat.

“Sejak kemarin kami sudah mulai melakukan penyemprotan di beberapa titik di wilayah Tangerang. dan hari ini kami mengadakan penyemprotan disinfektan di RT 003 RW 04 Kelurahan Karawaci baru Kecamatan Karawaci Tangerang Kota,” jelas Mat Rohim Kamis (02/04/2020) di lokasi.

Dirinya menuturkan terkait kegiatan Yaskum Indonesia dalam mendukung pemerintah memerangi wabah Covid-19.

“Masalah wabah corona ini adalah masalah kita bersama, kebetulan salah satu misi dan visi organisasi Yaskum Indonesia ya di bidang sosial dan kemanusiaan. Saat terjadi bencana alam atau pun Tragedi kemanusiaan kami pasti turun,” jelas Mat Rohim yang pernah bertugas sebagi Satpol PP di kota Tangerang.

Dirinya menambahkan untuk kegiatan penyemprotan ini tak menutup kemungkinan Yaskum Indonesia akan siap me

mbantu wilayah lain yang belum dilakukan penyemprotan disinfektan.


“Kami Yaskum Indonesia siap membantu masyarakat yang memerlukan penyemprotan Disinfektan atau memerlukan alat penyemprot dan obatnya saja, akan kami bantu pinjamkan secara gratis,” tegasnya.

Di tempat yang sama, Purwanto yang juga sebagai pengurus Yaskum Indonesia Pos Perum yang bertugas melakukan penyemprotan menjelaskan pula terkait takaran disinfektan.

“Untuk disinfektan ini kita buat sendiri, bahannya kami membeli dan ada juga sumbangan dari para donatur. Pembuatanya sudah sesuai dengan takaran dan keamanan yang dianjurkan Dinas kesehatan dan BPBD,” ucapnya masih menggunakan perlengkapan APD lengkap.

Baca Juga  TPST di Kabupaten Tangerang tak Berfungsi Secara Optimal
Sementara itu Ketua RT 003 dan RW 04 kelurahan Karawaci Baru Muhamad firdaus dalam wawancara singkatnya mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini.

“Saya sebagai ketua RT 003 atas nama warga mengucapkan terimakasih kepada Yaskum Indonesia Pos Perum. Kamisangat mengapresiasi kerja sosial mereka,” tandasnya.

Diinformasikan Yaskum Indonesia Pos Perumnas Tangerang Kota akan kembali melakukan penyemprotan di wilayah tersebut satu pekan mendatang.

Penulis : Jfr.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.